Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Jenis - Jenis Gangguan dan Kelainan Pada Tulang Manusia Serta Pencegahannya

Jenis - Jenis Gangguan dan Kelainan Pada Tulang Manusia Serta Pencegahannya

Salam sahabat pendidikan sekalian, berikut adalah artikel yang masih berhubungan dengan artikel sebelumnya yang membehas system gerak manusia mulai dari tulang, otot dan kembali lagi ke pembahasan kita sesuai dengan tema diatas mengenai gangguan pada system gerak dan cara pencegahannya dan berikut penjelasannya : 

Pernakah kita melihat orang yang memakai kursi roda? Mengapa bisa mereka menggunakan kursi roda, yang pasti jawabannya jika dihubungkan dengan tema kita diatas bisa jadi mereka mengalami kelainan atau gangguan pada fungsi system gerak pada tubuh mereka yaitu otot atau tulang mereka. Salah satu penyebab orang memakai kursi roda karena bisa jadi orang tersebut mengalami fraktura ( patah tulang ) pada bagian kaki sehingga tidak dapat berjalan dengan normal. Praktura adalah salah satu jenis kelainan pada system gerak manusia dan berikut beberapa macam gangguan dan kelainan yang sering terjadi pada sisitem gerak manusia antara lain :

A. Riketsia

Macam-Macam Gangguan dan Kelainan Pada Tulang (Sistem Gerak) Manusia
Riketsia

Riketsia terjadi disebabkan karena sipenderita mengalami kekuarangan vitamin D yang membantu penyerapan kalsium dan fosfor sehingga proses pengerasan tulang terganggu. Penyakit ini sering terjadi pada anak-anak. Riketsia meyebabkan kaki tumbuh membengkok. Penyembuhan dan pencegahan penyakit ini adalah dengan penambahan kalsium, fosfor dan vitamin D kedalam menu makanan. Vitamin D dapat diperoleh dari makanan, suplemen dan menjemur diri di matahari pagi.

Seseorang yang berumur 1-70 tahun membutuhkan vitamin D sebanyak 15 ugr/hari. Sedangkan orang berusia 71 tahun ke atas membutuhkan vitamin D sebanyak 20 ugr/hari. Mengapa vitamin D dapat diaktifkan dengan bantuan sinar matahari pagi melalui berjemur? Melalui paparan sinar matahari pagi selama 10-15 menit, maka sinar ultraviolet dari matahari akan dapat membantu tubuh mengaktifkan pro vitamin D. Vitamin D yang aktif akan dapat membantu penyerapan kalsium dan fosfor didalam tubuh sehingga jumlahnya akan semakin bertambah didalm darah. Dengan bertambahnya kadar vitamin D dalam tubuh maka akan dapat membantu meningkatkan penyerapan kalsium sehingga dapat menolong perbaikan tulang penderita riketsia.

B. Osteoporosis

Macam-Macam Gangguan dan Kelainan Pada Tulang (Sistem Gerak) Manusia
Tulang normal dan Osteoporosis

Osteoporosis disebabkan karena kekurangan kalsium pada tulang. Osteoporosis umumnya terjadi pada orang dewasa dan orang tua. Orang tua biasanya menghasilkan lebih sedikit hormone, sehingga osteoblas sebagai pembentuk tulang kurang aktif dan massa tulangpun menjadi berkurang. Tulang yang kekuarangan mineral akan menjadi rapuh dan mudah patah.

C. Artritis 

Macam-Macam Gangguan dan Kelainan Pada Tulang (Sistem Gerak) Manusia
Penderita artritis

Artritis adalah penyakit sendi. Penderita penyakit ini mempunyai tulang rawan sendi yang rusak. Kerusakan ini membuat sendi menjadi sakit dan bengkok. Sendi yang terkena arthritis tidak dapat digerakkan. Rematik adalah salah satu bentuk arthritis. Beberapa penyebab penyakit arthritis adalah metabolism asam urat yang terganggu, sehingga asam urat tertimbun pada sendi dan menyebabkan sakit terutama pada jari-jari tangan maupun kaki, penumpukan kapur diantara dua tulang mengakibatkan sendi sulit untuk digerakkan dan kaku. Upaya untuk mengurangi terjadinya arthritis adalah dengan mengonsumsi makan yang seimbang.

D. Fraktura ( Patah Tulang )

Macam-Macam Gangguan dan Kelainan Pada Tulang (Sistem Gerak) Manusia

Tulang memiliki struktur kuat dan lentur, namun tulang juga dapat patah. Salah satu penyebab terjadi patah pada tulang adalah terjadinya benturan yang keras, misalnya ketika seseorang mengalami kecelakaan, terjatuh dari tempat yang tinggi atau kecelakaan jenis lain yang dapat mengakibatkan benturan keras pada tulang dan patah tulang ini disebut dengan fraktura.

Ada bebrapa jenis fraktura, secara umum dapat dikelompokkan menjadi  dua yaitu praktura terbuka dan praktura tertutup. Jika tulang yang patah tidak sampai menembus kulit maka disebut dengan praktura tertutup, dan sebaliknya jika tulang yang patah hingga menembus kulit maka disebut dengan praktura terbuka. Praktura juga dapat dibedakan berdasarkan berdasarkan kondisi tulang yang patah, yaitu “ Miring, Kominuta ( terpecah-pecah menjadi bagian-bagian kecil ) dan spiral. Jika kalian tidak ingin mengalami kejadian ini maka berhati-hatilah saat berkendara, bekerja, ataupun berolah raga.

E. Kifosis, Lordosis, dan Skoliosis


Macam-Macam Gangguan dan Kelainan Pada Tulang (Sistem Gerak) Manusia

Tulang belakang manusia yang normal tidaklah lurus, tetapi melengkung. Bentuk tulang belakang mempengaruhi bentuk tubuh kita. Coba amati bentuk tubuh teman-teman saat ia berdiri dan lihatlah dari sisi samping. Bagaimanakah bentuknya ? tulang belakang dapat mengalami kelainan. Tiga macam keainan tulang belakang yang sering atau yang umum terjadi adalah sebagai berikut :

1. Kifosis

Kifosis merupakan kelainan dengan melengkungnya tulang belakang yang berlebihan dibagian dada kearah belakang . penderita kelainan ini tubuhnya terlihat membungkuk. Kifosis dapat dsebabkan karena penyakit ( misalnya TBC dan Riketsia )atau kebiasaan duduk yang salah.

2. Lordosis

Lordosis adalah kelainan tubuh dengan membengkok atau melengkungknya tulang belakang yang berlebihan kearah depan dibagian pinggang, orang yang mengalami kelainan ini pinggangnya terlihat lebih menonjol kedepan. Lordosis dapat disebabkan karena perut penderita yang terlalu besar ( misalnya karena hamil atau kegemukan ), riketsia, atau karena kebiasaan duduk  yang salah.

3. Skoliosis

Skoliosis adalah melengkungnya tulang belakang kearah samping, kelainan pada tulang seperti ini dapat diakibatan oleh penyakit Polio atau pula kebiasaan duduk yang salah.

Demikan penjelasan singkat diatas, semoga bermanfaat danmohon bantu share artikel ini.  sukses selalu menyertai anda. Terimakasih.
Sumber : KEMENDIKBUD